Lalu mengganti bohlam bawaan dengan bohlam yang punya watt lebih kecil apakah tidak bikin bohlam jadi cepat putus.
"Tentu aman soalnya meskipun arus listrik dari spul tetap besar tapi nanti diatur oleh kiprok sebelum ke bohlam. Makanya bohlam yang watt-nya lebih rendah bisa lebih terang jika watt turun tapi tidak bikin putus," yakinnya.
"Jadi misal motor kalian pakai spek 35W/12V bisa ganti jadi 25W/12V, atau dari 25W/12V pakai bohlam 18W/12V, diatur sesuai kebutuhan saja," tutupnya.
Nah, boleh dicoba tuh!