"Inilah kelebihan yang diambil dari CVT yang kemudian dikembangkan di IVT," ujar Bonar.
"Perpindahan gigi yang stepless membuat tenaga mesin bisa tersalur sepenuhnya sesuai power band mesin tanpa jeda," jelasnya.
Baca Juga: Tips Merawat Transmisi CVT Mobil Agar Awet Sampai Ratusan Ribu KM
Penyempurnaan lain dari transmisi CVT pada transmisi IVT adalah hadirnya Shift Control Virtual.
"Perpindahan gigi transmisi CVT yang linear karena stepless, sensasi berkendara terasa kurang," sebut Bonar.
"Dengan adanya shift control virtual, perpindahan gigi dari awal terasa layaknya perpindahan gigi manual untuk memaksimalkan power delivery," terangnya.