Tips Beli Mobil Bekas, Begini Ciri-ciri Evaporator AC Mobil yang Rusak

Ryan Fasha - Rabu, 3 November 2021 | 21:00 WIB

Kondisi evaporator yang kotor dan berlendir (Ryan Fasha - )

Kalau sudah sampai bolong cukup besar, evaporator harus diganti dengan yang baru.

Namun, sebelum bolong, evaporator biasanya akan ditumpuki kotoran dari debu yang enggak tersaring filter kabin.

istimewa
Evaporator AC mobil yang kotor

Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Efek Membiarkan Filter Kabin AC Mobil Kotor

Debu yang menempel ini perlahan akan menutup kisi-kisi evaporator.

"Pengemudi bisa merasakan hembusan udara dari blower AC enggak sekuat sebelumnya, karena tertutup kotoran ini," beber pria yang bengkelnya ada di Jl. Kartini, Bekasi.

Jadi. sebelum evaporator rusak, rawat AC mobil dengan melakukan servis rutin minimal setiap 6 bulan sekali jika mobil sering digunakan.