Jangan Malas Ganti Oli Secara Rutin, Federal Oil Ungkap 5 Keuntungan yang Bisa Didapat

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Rabu, 13 Oktober 2021 | 18:58 WIB

Ilustrasi ganti oli motor (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

Baca Juga: Bikin Kejutan! Federal Oil Resmi Naik Kelas MotoGP Tahun Depan, Jadi Sponsor Gresini Racing Ducati

"Jika gesekan rendah otomatis kinerja mesin akan menjadi ringan, pemakaian bahan bakar pun menjadi lebih hemat," katanya.

Lalu keuntungan yang keempat adalah dapat menjaga performa mesin selalu optimal.

Dijelaskan oleh Nurudin, Federal Oil memiliki teknologi visco elastic molecules, yang berfungsi untuk menigkatkan kinerja dan akselerasi mekanikal, sehingga tarikan menjadi ringan.

Nah, keuntungan yang terakhir dari rutin mengganti oli sesuai anjuran pabrik adalah biaya perawatan menjadi lebih ringan.

Menurut Nurudin, penggantian oli motor itu baiknya setiap 2.000 Km atau dua bulan sekali.

Hal ini dilakukan supaya kinerja mesin dan komponen lainnya tetap terjaga dengan baik.

"Dengan benefit di awal tadi, biaya perawatan otomatis akan lebih ringan karena komponen mesin dapat lebih awet karena rutin mengganti oli sesuai anjuran," tutup Nurudin.

Ternyata banyak juga ya keuntungannya, jadi ingat sob jangan malas ganti oli secara berkala sesuai rekomendasi pabrikan.