Tampilkan SUV Andalan, Mazda Indonesia Ajak CX Series Berkeliling Jakarta

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Rabu, 6 Oktober 2021 | 06:40 WIB

Mazda CX-3 di Waduk Pluit, Jakarta Utara (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

Vedhit/GridOto.com
Mazda CX-30 di Taman Dadap Merah, Jakarta

Baca Juga: Mazda RX-7 Auranya JDM Banget, Tampil Sangar Berjubah Rocket Bunny

Sehingga pengemudi dan penumpang dapat menikmati perjalanan dengan rasa aman dan nyaman baik di lalu lintas perkotaan maupun perjalanan luar kota”, lanjut Ricky.

Sebagai informasi, Model-model CX-Series yang dihadirkan oleh PT EMI di Indonesia sejak 2017 mencakup Mazda CX-5 yang selalu menyumbangkan angka penjualan terbaik sejak diluncurkan.

Kemudian Mazda CX-3 crossover pun menjadi idaman penggemar Mazda di Indonesia yang diperkenalkan pada tahun 2017 dan terus menjadi mobil impian bagi pencintanya.

Lalu pada 2018, PT EMI menghadirkan Mazda CX-8 yang merupakan big SUV yang memberikan kenyamanan, keamanan sekaligus kenikmatan berkendara khas Mazda. 

Di tahun yang sama, PT EMI juga memperkenalkan Mazda CX-9, premium SUV dari Mazda, yang kemudian dilanjutkan dengan Mazda CX-9 AWD satu tahun setelahnya. 

Pada 2020 hadir Mazda CX-30, yakni crossover Mazda yang sudah mengadopsi teknologi Mazda 7th Generation.

Pada kesempatan kali ini Tim GridOto.com berkesempatan untuk merasakan sensasi berkendara dari Mazda CX-3, Mazda CX-30, dan Mazda CX-5.

Sudah menjadi komitmen PT EMI untuk menghadirkan pilihan model-model terbaik Mazda dan teknologi terbaru serta dukungan layanan purna jual khas Mazda.

"Di masa mendatang, produk dan teknologi terbaru Mazda akan memastikan konsumen kami terus melihat nilai-nilai terbaik dalam memiliki Mazda. Mazda ingin dapat diakui sebagai merek yang memiliki ikatan terkuat dengan setiap pelanggan kami,” tutup Ricky.