Kemudian untuk menegaskan identitas aslinya, di bodi kanan diberi tulisan "Granturismo" berulang.
Baca Juga: Tampang Gemes Vespa Corsa Si Pisang Kena Restomod Dikombo Part Modern
Beres dengan bodi-bodi, sektor kaki-kaki jadi pekerjaan berikutnya dengan melakukan beberapa upgrade.
Seperti pemakaian pelek SIP yang direpaint dengan warna putih dengan sentuhan tulisan ‘Vespa’, layaknya edisi Sean Wotherspoon dan kemudian dibalut ban Maxxis.
Lalu suspensinya diganti dengan produk Zelioni dan pengereman dimaksimalkan dengan kaliper Brembo dan cakram Malossi.
Lanjut ke sektor mesin, Vespa GTS 250 ini mendapatkan satu set bore up kit dari Malossi untuk memaksimalkan performanya.
Baca Juga: Ditopang Ohlins Spesial Order, Restomod Vespa Corsa Ini Berkaki Mewah
Bore up kit ini dipilih karena pemasangannya cukup mudah dan mampu mendongkrak kapasitas mesin jadi 282 cc secara instan.
Selain itu dipasang juga komponen replacement untuk CVT dan piggyback dari Malossi untuk memanipulasi ECU asli GTS.
Terakhir untuk menyempurnakan tampilannya, panel instrumen bawaan diganti dengan produk SIP yang punya paduan analog dan digital.
"Vespa ini malah lebih sering dipakai anak saya yang bersekolah di SMA Al-Azhar (Kemang Pratama, Bekasi)," tutup pria ramah ini. (Rangga)
Data Modifikasi
Ban depan : Michelin City Grip 120/70-12
Ban belakang : Michelin City Grip 130/70-12
Pelek : SIP
Sokbreker depan: Zelioni
Sokbreker belakang: Zelioni
Blok & Piston : Bore up kit Malossi
CVT : Malossi
Knalpot : Akrapović
Spidometer : SIP
Kaliper depan : Brembo 4 piston
Kaliper belakang: Brembo 2 piston
Kampas rem : Brembo
Cakram : Malossi
Jok : Replika SW by Bellissimo
Ring Spidometer: Zelioni
Handel : Rizoma
Sein : Rizoma bar end