Jangan Salah Sebut, Kenali Nih Perbedaan Cruiser dan Chopper

Dia Saputra - Rabu, 8 September 2021 | 11:35 WIB

Harley-Davidson bergaya cruiser (Dia Saputra - )

GridOto.com - Berbicara tentang produk Harley-Davidson, mungkin kalian tak asing dengan cruiser dan chopper.

Yups, cruiser dan chopper adalah salah satu genre motor yang diusung pabrikan asal Amerika Serikat ini.

Tapi tak semua cruiser dan chopper merupakan produk Harley-Davidson sob.

Hal itu karena pabrikan lain sudah banyak yang mengusung genre tersebut dan ada yang kita sebut Hampir-Davidson.

Kira-kira sobat GridOto.com bingung tidak dalam membedakan motor bergaya cruiser dan chopper?

GridOto.com/Bhre
Honda Rebel 500, salah satu cruiser asal Jepang

Biar tidak salah sebut, lebih baik kita kenali dulu perbedaan dari kedua gaya motor tersebut.

Cruiser adalah salah satu gaya motor yang mulai dipopulerkan pada 1930-an hingga sekarang.

Ciri-ciri motor bergaya cruiser memiliki footstep sedikit menjorok ke depan yang bikin kaki jadi selonjoran.

Selain itu, posisi setang juga terletak lebih tinggi dari jok sehingga membuat bikers duduk dengan tegak.

Baca Juga: Kayak Pakai Baju Kedodoran, Hampir-Davidson Leonart Daytona 125 X Mesinnya Dijamin Jadi Incaran Buat Modifikasi