Baca Juga: Mulai Rp 100 Ribuan, Ini Daftar Harga Bodi Orisinal Copotan Suzuki Satria Hiu Mei 2021
"Selain itu, kalau motor belum pernah oversize juga berpengaruh ke harga, makin kecil oversize maka banderolnya juga makin mahal," beber Rachmat yang bengkelnya berlokasi di Limo, Kota Depok ini.
"Blok silinder berikut piston yang belum pernah oversize orisinal copotan harganya bisa Rp 2 juta, sedangkan oversize 50 (diperbesar 0,50 mm) Rp 1 juta. Pengalaman saya jual blok seher oversize 50 saja banyak yang rebutan," sambungnya.
Rachmat mengungkapkan, dalam jual beli Satria 120 R umumnya banyak yang minta bongkar mesin untuk memastikan kondisinya.
"Biasanya itu berlaku jika yang jual pasang harga tinggi di atas harga pasaran, jadi detail ngeceknya," ucapnya.
"Tapi kalau masih di harga pasaran ya enggak perlu sampai bongkar mesin. Minimalnya komponen penting tadi masih orisinal," ujar Rachmat lagi.
Ia menambahkan, saat ini harga pasaran Satria Hiu kondisi sudah rapi, spare part banyak yang masih orisinal di kisaran Rp 10 juta sampai Rp 15 juta.
"Tapi kalau bahan paling Rp 7 hingga 8 juta," pungkas Rachmat.