Toyota Camry Lama Bergaya Stance, Tampil Stylish Dengan Bodi Mentereng

Luthfi Abdul Aziz - Rabu, 25 Agustus 2021 | 19:38 WIB

Modifikasi Toyota Camry lawas dengan tampilan mentereng bergaya stance (Luthfi Abdul Aziz - )

Juga dengan lampu utama yang telah di-upgrade pakai kepunyaan Camry Hybrid 2009 sehingga terlihat clean dan kebiruan.

Baca Juga: Toyota Camry Bergaya Stance, Kandas Ditopang Airsus Pakai Pelek Keren

Stancenation
Tampilan belakang modifikasi Toyota Camry lawas elegan bergaya stance

Lanjut ke sisi samping, terlihat side skirts minimalis dan keempat fender yang kian melebar dengan sentuhan radius 2,5 inci.

Hal ini tentu dilakukan untuk mengakomodir pasokan roda lebih besar dengan dukungan pelek celong berkelir silver mengkilap.

Stancenation
Modifikasi Toyota Camry lawas ditopang pelek Leon Hardiritt Beil 20 inci

Pelek lansiran Leon Hardiritt Beil ini punya ukuran 20 inci dan dibalut ban berukuran 225/35 R20 di bagian depan dan 245/30 R20 di belakang.

Sebagai sentuhan akhir, komposisi kaki-kaki dibikin dekat dengan aspal alias kandas dan diberi camber negatif di bagian belakang.