Selain Moge, Ternyata Harley-Davidson Juga Punya Mini Bike Mirip Honda Monkey

Dia Saputra - Selasa, 24 Agustus 2021 | 20:45 WIB

Mini bike Harley-Davidson X90 yang mirip Honda Monkey. (Dia Saputra - )

Alhasil tampilannya tidak menggambarkan kegagahan seperti yang bisa kita jumpai di produk Harley-Davidson lainnya.

Misal pada bagian depan, terdapat headlamp berbentuk bundar dengan panel indikator analog berukuran kecil di atasnya.

Panel indikator tersebut berada tepat di depan setang yang menjulang ke atas sisi kanan dan kiri.

mecum.com
Setang Harley-Davidson X90

Kemudian untuk peredam kejutnya, pabrikan membekali mini bike ini dengan suspensi teleskopik di depan.

Sementara di bagian belakang menggunakan dual suspensi sebagai penyokong bodinya.

Lalu peleknya menggunakan model kaleng dilengkapi rem tromol di depan dan belakang.

Beralih ke jantung pacunya, jelas motor ini beda banget sama moge Harley-Davidson yang identik dengan mesin V-twin.

Pasalnya mini bike Harley-Davidson ini dibekali mesin 2-tak berkapasitas 90 cc berpendingin udara.

Baca Juga: Penggolongan SIM C Dapat Menghindari Pengendara Moge Arogan, Begini Kata Harley-Davidson Club Indonesia