GridOto.com - Suzuki Thunder 125 jadi salah satu motor yang ideal untuk dicustom, salah satu contohnya ialah chopper garapan Batakastem (BK) ini.
Menariknya motor ini merukan hasil rombakan atau lebih tepatnya menggunakan mesin dari motor kustom pertama BK yang bergaya cafe racer.
Untuk mesinnya sendiri sudah dirombak dengan blok dan silinder head milik Hyosung RX 125 yang punya 4 klep.
“Jadi kami coba bikin pakai mesin yang ini. Sasis café racer sama bodi-bodinya kami copot semua dan diambil mesinnya saja,” jelas Abraham Simatupang, owner Batakastem.
Baca Juga: Livery-nya Selingkuh, Suzuki Thunder 125 Modif Bergaya Cafe Racer
Abram, sapaan akrabnya, membuatkan part-part baru secara handmade mulai dari rangka rigid, footstep forward control serta mekanisme penggerak komponen.
Untuk rangka dibuat dari pipa besi seamless dengan ukuran 28 mm dan 32 mm dengan tebal 3 mm.
“Kesulitannya karena pertama kali dan masih belajar. Ada di panjang proporsional si chopper itu sendiri,” sebut pria jangkung ini.
Menurut Abram, sebenarnya ada ukuran pakem seperti panjang wheelbase dan sudut rake untuk membuat rangkanya.
Baca Juga: Cocok Nih Jadi Inspirasi Saudara Suzuki Thunder 125 Bergaya Tracker