Senada dengan Bonar, Fajar Putra selaku Owner Dolan Kars di Bintaro juga menyebut varian TRD Sportivo memiliki konsumennya tersendiri.
"TRD Sportivo kan versi paling tinggi, jadi kalau saya bilang sih tetap laku aja, enggak ada masalah," ucap Fajar.
Namun, Fajar menyebut varian TRD Sportivo bukanlah suatu model yang benar-benar menjadi buruan konsumen.
Sebab, banyak juga konsumen yang tidak terlalu suka dengan gaya sporty dari varian TRD Sportivo.
"Kalau dibilang cepat laku atau enggak, sebenarnya biasa aja ya. Karena kalau versi TRD kan biasanya harga lebih tinggi ketimbang varian di bawahnya, jadi tergantung selera sama budget masing-masing konsumen," tukasnya.
Soal harga, Bonar dan Fajar mengatakan varian TRD Sportivo biasanya memiliki perbedaan banderol mulai Rp 10 juta-Rp 20 juta dari tipe di bawahnya dengan tahun yang sama.
"Kalau misalnya di Toyota Fortuner mungkin varian TRD dengan varian di bawahnya bedanya sekitar Rp 10 juta-Rp 20 juta," ucap Bonar.
Ambil contoh Fortuner VRZ tahun 2018 yang biasanya dibanderol Rp 410 jutaan. Sedangkan varian TRD Sportivo dijual Rp 430 jutaan.
"Kalau Rush, ambil contoh varian TRD Sportivo tahun 2018, harganya sekitar Rp 230 jutaan, kalau yang varian G mungkin sekitar Rp 220 jutaan," jelas Fajar.