Pasang Partisi Kabin Mobil, Bengkel Ini Sediakan Dua Opsi Pilihan

Radityo Herdianto - Rabu, 18 Agustus 2021 | 11:00 WIB

Partisi Kabin Pengaman Garapan Music Art Indonesia untuk BMW X7 (Radityo Herdianto - )

"Sekat dari frame dibuat menjadi panel, lalu dipasang bidang kaca tempered atau plastik polikarbonat," terang Puji, sapaan akrabnya.

"Jadi tidak hanya sebatas sekat kaca flat, tetap ada panel layaknya menyatu dengan desain interior," terusnya.

Disebut partisi kabin pengaman karena fungsinya untuk membatasi interaksi antara supir dengan penumpang.

Istimewa
Partisi Kabin Pengaman BMW X7 Garapan Music Art Indonesia
 

Baca Juga: Suara Audio Mobil Tambah Jernih, Ini Peran Peredam Kabin Absorber

Diharapkan risiko penularan virus dari aktivitas di dalam kabin bisa diminimalisir. 

Opsi lain yang disediakan adalah partisi kabin VIP.

Partisi kabin satu ini mengutamakan entertainment dan privasi penumpang dari supir.

"Di luar frame panel dan kaca, ada tambahan fitur seperti sistem audio atau layar monitor," terang Puji.

"Bisa juga ditambah kompartemen seperti meja portabel atau konsol tengah untuk kontrol fitur," tambahnya.

Radityo Herdianto / GridOto.com
Partisi Kabin VIP Toyota Alphard Garapan Music Art Indonesia

Baca Juga: Segera Buka Kaca Mobil Jika Kabin Panas Habis Parkir, Ini Sebabnya

"VIP dikhususkan untuk yang ingin aktivitasnya tidak ingin diketahui supir, juga mendukung kenyamanan hiburan," tegasnya. 

Untuk pembuatan partisi kabin setidaknya membutuhkan waktu tiga hari sampai dua minggu tergantung kesulitan bentuk kabin.

Biaya yang dibutuhkan berkisar dari belasan juta hingga ratusan juta rupiah tergantung request.

Music Art Indonesia
MGK Kemayoran Lantai 8, Blok HE-01, Jakarta Pusat
0811 8088 531 (WhatsApp)