Untuk membilasnya gunakan air dari kran dengan bantuan slang, masukkan ke dalam radiator dengan kondisi baut pembuangan ditutup.
Biarkan air bersirkulasi sebentar lalu buang kembali melalui tutup pembuangan dan slang radiator bagian atas.
Baca Juga: Tutup Radiator Mobil Mulai Lemah, Pahami Gejala yang Terjadi
"Setelah air terbuang semua langsung mesin mobil dimatikan, isi air radiator baru sampai penuh, kondisi slang radiator dan tutup pembuangan terpasang ya," jelasnya.
Jika dirasa sudah penuh, hidupkan mesin biarkan air radiator bersirkulasi dengan kondisi tutup radiator terbuka.
Sirkulasi air radiator akan terlihat dengan berkurangnya volume air radiator.
"Kondisi ini normal karena air radiator masuk ke water jacket dan saluran thermostat," sebut pria yang bengkelnya ada di Bursa Otomotif Sunter (BOS), Sunter, Jakarta Utara.
Tambahkan air raidator sampai benar-benar penuh lalu tutup.
"Jangan lupa juga untuk menguras air radiator di tabung resevoir," tutup Davin.