Terdampak PPKM, Produksi Karoseri Adi Putro Nyungsep Tinggal 10 Persen

Wisnu Andebar - Rabu, 28 Juli 2021 | 12:40 WIB

Ilustrasi Adi Putro Jetbus 2 HD (Wisnu Andebar - )

Baca Juga: Mercedes-Benz Jetbus 3 Seharga Rp 1,8 Miliar Jadi Bus Baru Arema FC

Meski begitu, menurut David jumlah karyawan yang bekerja masih terlalu banyak dan tidak seimbang dengan permintaan pasar yang sedikit.

"Sebenarnya kami sudah merugi sejak tahun lalu, tapi kami berusaha pertahankan karyawan kami. Kasihan juga mereka yang sudah lama berbakti di perusahaan kami," tuturnya lagi.

Ia berharap, masyarakat dapat mematuhi aturan yang berlaku dan selalu menerapkan protokol kesehatan agar Covid-19 segera berakhir.

"Masyarakat sebaiknya segera mendaftarkan diri untuk vaksin. Kalaupun belum dapat jatah vaksin, terapkan protokol kesehatan," tutup David.