Sosok dari Jeep Grand Cherokee 4xe sebelumnya sudah dikenalkan di event virtual Stellantis EV Day brand Jeep.
Langkah berikutnya, Jeep memperluas jaringan pengecasan dengan memasang stasiun pengecasan mobil listrik bertenaga matahari.
Baca Juga: Jeep Magneto, Wrangler Yang Dikonversi Jadi Mobil Listrik Murni
Lalu pada 2025, seperti disebutkan Meunier, Jeep mulai menawarkan SUV 4xe full listrik dengan teknologi-teknologi canggih seperti Biometric Recognition dan Peer-to-Peer Charging.
"4xe itu bagus untuk Jeep, bagus pula untuk komunitas Jeep, dan yang paling penting bagus untuk planet kita," ucap Meunier di video Stellantis EV Day.
Visi elektrifikasi Jeep tidak berhenti sampai disana. Pada 2030 nanti, Jeep akan menawarkan SUV listrik dengan kemampuan Autonomous Driving yang bisa dilacak keberadaannya.