Bagian CVT pun tak dibiarkan standar dengan dilakukan beragam modifikasi.
“Roller dr pulley, kampas ganda Elig, v-belt Gates, per CVT CLD 1.000 rpm dan per sentrifugal Nouvo,” lanjut Herdy.
“Untuk mesin pengerjaan di bengkel Automatic99 Pamulang tempat Bonni Suryo, sedangkan untuk pemilihan pengapian, jetting dan setting CVT dilakukan sendiri,” paparnya lagi.
Tak ketinggalan ada exhaust system atau knalpot CHA yang punya tampilan mencolok.
Baca Juga: Ubah Kaki-kaki Minimalis Bikin Yamaha Mio Smile Ini Tambah Manis
Dengan segala ubahan tadi, performa skutik Yamaha ini pun naik drastis dengan hasil dyno test menampilkan tenaga 16,4 dk dan torsi 10,65 Nm.
Tak cuma sektor mesin saja yang dirombak, area kaki-kaki pun turut diupgrade.
Mulai dari pemasangan pelek casting model palang tiga berwarna putih keluaran Daytona yang dibalut ban IRC Fasti Pro dan Pirelli Diablo Rosso Corsa II.
Lalu suspensinya mendapatkan per Daytona untuk garpu depan dan shock KTC untuk suspensi belakang.
Baca Juga: Yamaha Mio Smile Menawan, Dimodif Simpel Sukses Menarik Perhatian