Honda S660 Time Attack, Sangar Bersayap Lebar, Knalpot Milik Superbike

Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 1 Juli 2021 | 06:00 WIB

Modifikasi Honda S660 sangar bergaya time attack (Luthfi Abdul Aziz - )

Beralih ke sektor kaki-kaki, sekarang disupport pelek lansiran Enkei RPF1 ukuran 15 inci dibalut ban profil sedang.

Kemudian suspensinya menggunakan coilover lansiran Blitz, ditambah stabilizer bar sehingga jauh lebih rigid.

Baca Juga: Tampang Kece Honda S660 Pakai Paket Lengkap Modulo X Version Z

Youtube/Galeri Kereta
Jok bucket Bride terpasang di kabin Honda S660

Masuk ke dalam kabin, hanya terlihat penggantian jok pengemudi bawaan dengan model bucket lansiran Bridge.

Sektor dapur pacu masih didukung mesin 3-silinder 658 cc turbo yang mampu merilis tenaga 63 dk dan torsi 104 Nm.

Youtube/Galeri Kereta
Modifikasi Honda S660 mengadopsi knalpot khusus superbike

Mesin juga mendapatkan ubahan minor mencakup intercooler lansiran GReddy, blow-off valve HKS dan water cooling.

Nah hal unik dan cukup menyita perhatian adalah exhaust system yang mengadopsi muffler superbike. Berikut videonya!