Ronde pertama dari tiga ronde Toyota Gazoo Racing GT Cup 2021 tersebut akan disiarkan pukul 20.00 WIB nanti di kanal YouTube milik Toyota Indonesia atau di link berikut INI.
Sebagai informasi, Toyota Gazoo Racing GT Cup 2021 adalah lomba balap virtual yang diselenggarakan TAM bekerja sama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) menggunakan platform GranTurismo Sport.
Ronde kedua dan ketiga Toyota Gazoo Racing GT Cup 2021 akan diselenggarakan pada 10 Juni dan 14 Agustus mendatang.
Namun, sirkuit apa yang akan menjadi latar belakang kedua ronde tersebut baru akan diumumkan dua hari sebelum balapan.