"Biasanya kalau oli terlalu banyak nanti jadi slip koplingnya," lanjut Indrawan.
"Tarikan mesin juga terasa berat dan motor juga lebih boros bahan bakar," tutupnya.
Hal itu bisa terjadi karena volume oli yang berlebihan membuat beban kerja mesin lebih tinggi dari biasanya.
Baca Juga: Tips Beli Motor Bekas Jenis Matic, Jangan Lupa Cek Filter Oli di Bagian Ini
Makanya, kalian wajib perhatikan takaran oli mesin yang disarankan oleh pabrikan masing-masing.
Juga jangan lupa kalau mengganti filter oli wajib menambah takaran oli dari yang disarankan sesuai anjuran pabrikan.