Dikatakan oleh AKBP Arief, pada aplikasi tidak terdapat masalah karena telah dilakukan persiapan dan uji coba sebelum nantinya akan diluncurkan untuk masyarakat.
Baca Juga: Lebih dari 26 Ribu SIM Sudah Diterbitkan Lewat Aplikasi SINAR, Yuk Simak Lagi Cara Pakai Aplikasinya
"Aplikasi tidak ada masalah, dari sebelum kami launching, 3 bulan kami bangun dan uji coba, sampai detik ini setiap minggu tetap kami evaluasi," katanya.
Masih menurut Arief, jika mengalami masalah sebetulnya lebih karena masalah sepele yaitu jaringan.
"Jadi kalau orang bilang itu susah dan bilang gagal terus, coba buka dibuka di tempat yang jaringannya bagus, pasti bisa," tandasnya.