Ada Masalah Baru, Tesla Kembali Umumkan Recall untuk Ribuan Tesla Model 3 dan Y di Amerika Serikat

Ruditya Yogi Wardana - Rabu, 9 Juni 2021 | 13:25 WIB

Tesla Model 3 dan Model Y di-recall lagi di Amerika Serikat. (Ruditya Yogi Wardana - )

GridOto.com - Tesla kembali mengumumkan adanya penarikan kembali untuk perbaikan atau recall untuk Model 3 dan Model Y di Amerika Serikat.

Melansir dari Reuters.com, recall kali ini terbagi menjadi dua kloter dengan masalah yang tidak terlalu berbeda.

Kloter pertama merupakan recall untuk Tesla Model 3 produksi 2018-2020 dan Model Y lansiran 2019-2021 dengan total 5.530 unit.

Masalah pada kloter pertama yakni adanya cacat produksi pada sabuk pengaman untuk jok depan yang tidak terpasang dengan kencang di pilar B.

Baca Juga: Tesla Recall Ribuan Model 3 dan Model Y di Amerika Serikat, Masalahnya Sepele Tapi Fatal Akibatnya

Lalu recall kloter kedua terdiri dari 2.166 unit Tesla Model Y dengan tahun produksi 2019-2021.

Pada kloter kedua ditemukan masalah sabuk pengaman jok baris belakang yang juga tidak terpasang sesuai dengan standar pabrikan.

Pihak Tesla menyebutkan, masalah-masalah ini terjadi lantaran para pegawai diduga tidak mengencangkan baut pada komponen sabuk pengaman ketika proses perakitan berjalan.

"Perlu adanya inspeksi manual untuk mengecek pemasangan komponen-komponen pada mobil listrik kami. Kemungkinan besar, sejumlah komponen sabuk pegaman luput dari inspeksi para pegawai," ujar juru bicara Tesla, dikutip dari Reuters.com.

Baca Juga: Tesla Akan Pasang Kamera Khusus di Kabin Model 3 dan Y, Buat Apa?

Tesla juga sudah melakukan invetigasi mendalam untuk mengetahui penyebab pasti dari masalah ini.

Setelah diinvestigasi, mereka menemukan adanya kerusakan yang terjadi pada lubang baut di pillar B yang membuat para pengawai kesusahan untuk mengencangkan komponen sabuk pengaman.

"Untuk itu, Tesla akan melakukan pergantian part dan memperbaiki lubang baut pada ribuan mobil listrik kami yang bermasalah." jelas juru bicara Tesla.

Sebelumnya, produsen mobil listrik asal Amerika Serikat ini juga sudah mengumumkan recall untuk Model 3 dan Model Y beberapa waktu lalu.

Ada kurang lebih 5.974 Tesla Model 3 rakitan 2019-2021 dan Model Y lansiran 2020-2021 yang di-recall lantaran baut pada kaliper rem yang kendur.