Logo ROOKIE Racing juga bisa ditemukan di aksen yang melingkari tuas power window dan head rest jok.
Soal performa, mobil ini masih menggunakan mesin tiga silinder turbo G16E-GTS berkapasitas 1.618 cc yang bertenaga 272 dk dan bertorsi 370 Nm.
Baca Juga: Keran Pemesanan GR Yaris Sudah Melebihi Jatah Unit di Indonesia
Nah untuk memiliki mobil ini cukup unik karena hanya tersedia dengan berlangganan lewat KINTO ONE di Jepang.
Hadirnya mobil ini juga memperkenalkan layanan spesial bertujuan untuk memberikan pelanggan KINTO "mobil yang berevolusi sejalan dengan orangnya."
Program ini menawarkan layanan update software khusus yang mengoptimalkan dinamika mobil yang disesuaikan dengan data mengemudi pemiliknya.
Mau coba? Langganan Toyota GR Yaris Morizo Selection cuma bisa di Jepang dan kocek per bulan paling murahnya itu 54.340 yen atau sekitar Rp 7 jutaan. (Kurs 1 yen = Rp 130,28, 7/6/2021)