Yamaha XT500 Street Tracker, Garpu Depan Pinjam Suzuki GSX-R750

Fedrick Wahyu - Rabu, 2 Juni 2021 | 16:42 WIB

Yamaha XT500 street tracker (Fedrick Wahyu - )

Sedangkan rem belakang memakai kaliper Brembo dari Ducati Monster serta cakram dan master rem milik Suzuki GSX-R.

Lanjut ke sektor mesin,  Jerrett tak banyak melakukan ubahan pada Yamaha XT500 ini, hanya dipasang knalpot kustom stainless steel dengan muffler model reverse cone.

Dave Levitt Photography.
Rem belakang juga dapat upgrade istimewa

Geser ke bodywork, di area kokpit kini terpasang setang ProTaper milik Yamaha YZ250F yang dipadukan dengan lampu sein bar-end dan kabel-kabel dimasukkan ke dalam setang.

Untuk headlamp mengandalkan model LED yang disematkan pada pada number plate khas flat tracker.

Dave Levitt Photography.
Tampilan depannya yang minimalis

Baca Juga: Yamaha XT500 Jadi Lebih Modern Setelah Bergaya Supermotard

Lalu tangki bawaan XT500 masih dipertahankan dan dipadukan dengan jok dan buntut ala flat tracker termasuk number plate samping yang dibuat dari fiberglass.

Tangki bawaan dan bodi kustom ini tampak serasi dan memberikan postur yang begitu gagah apalagi setelah diberi kelir oranye.

Dave Levitt Photography.
Yamaha XT500 street tracker yang menawan

Alhasil dengan segala ubahan tersebut, Yamaha XT500 ini sekarang berubah menjadi street tracker yang begitu sangar dan keren.