Usai F1 Monako 2021, Mercedes dan Red Bull Akan Saling Protes Soal 'Flexi Wing' di F1 Azerbaijan 2021?

Rezki Alif P - Senin, 24 Mei 2021 | 19:05 WIB

Usai F1 Monako 2021, Mercedes dan Red Bull bakal adu protes sampai F1 Azerbaijan 2021? (Rezki Alif P - )

Baca Juga: Sedang Geger Protes Mercedes Soal 'Flexi Wing' Red Bull di F1 Monako 2021, Apa Itu?

Uniknya, Red Bull sendiri juga punya bahan untuk diproteskan soal mobil W12 milik Mercedes.

Jika Mercedes protes soal spoiler belakang Red Bull, maka mereka ajukan protes soal spoiler depan Mercedes.

Red Bull menganggap spoiler depan Mercedes bergerak melengkung berlebihan dan juga melanggar aturan.

Makanya diprediksi bahwa 2 kekuatan F1 tersebut akan melakukan adu protes di Baku, Azerbaijan.

 

Baca Juga: Update Klasemen Sementara F1 2021: Max Verstappen Kudeta Lewis Hamilton

"Kami sudah menganalisis spoiler depan kami dan pembengkokannya sama saja dengan punya Red Bull, jadi kita akan mengakhiri ini dengan saling protes soal spoiler depan," ungkap Wolff.

"Tapi jelas bahwa spoiler belakang Red Bull melengkung tidak normal dan melewati aturan," jelasnya.

Meski demikian, Wolff menghargai kemenangan Red Bull dan menganggap spoiler belakang tersebut menguntungkan Red Bull di Monako.

Itu karena Monako tidak punya trek lurus panjang, yang membuat pelengkungan spoiler belakang Red Bull bisa menguntungkannya.

Bakal berbeda dengan F1 Azerbaijan 2021 dengan sirkuit Baku yang punya trek lurus panjang.