GridOto.com - Honda BeAT lama tampil beda, warna bodi unik dikombo kaki-kaki asyik.
Kali ini kami berhasil menemukan sebuah modifikasi Honda BeAT lama karburator tampil beda dengan modifikasi bergaya simpel namun stylish.
Modifikasi Honda BeAT tersebut digarap oleh bengkel Kitchen Racing Project yang bermarkas di Kalisari, Jakarta Timur.
Baca Juga: Obat Ganteng Setup Kaki-kaki Honda BeAT Racing Ini Boleh Dilirik
"Ownernya dateng bawa Honda BeAT ini dan minta dimodif, akhirnya kita modif simpel pakai part racing kece dan bisa buat dipakai harian," buka Midun mekanik Kitchen Racing Project.
Pertama melihat sektor tampilan sekujur bodi Honda BeAT lansiran tahun 2011 ini tampil dengan warna unik.
Sekujur body Honda BeAT ini terlihat berwarna hijau tua dengan efek warna doff beserta custom striping barun.
"Body full custom wriping stiker warna hijau tua atau biasa disebut hijau army doff, terus kita tambah custom striping baru dan tertulis nama motornya 'Jangkrik' semua gue garap di M2D Custom Stiker,"sambung Midun saat kami temui di bengkelnya.
Baca Juga: Baru Turun Diler Modifikasi Honda BeAT 2021 Dipaksa Tampil Racing
Selesai bahas soal body melirik sektor kokpit alias setang terlihat master rem kanan terganti dengan part racing kece berlabel Nissin.
"Pengereman gue upgrade mulai dari master rem, kaliper rem pakai Nissin Samurai diskbrakenya KTC 260,"ucap Midun menunjuk kaki-kaki depan Honda BeAT kece ini.