3. Tidak melebihi kapasitas dan terlalu berat karena dapat mengganggu keseimbangan saat berkendara.
4. Gunakan safety gear yang lengkap dan nyaman baik untuk pengendara, ataupun penumpang.
5. Jaga jarak aman karena biasanya jalanan padat oleh kendaraan.
6. Gunakan kecepatan yang aman dan ikuti alur (jangan terlalu pelan atau terlalu kencang) agar terhindar dari kecelakaan.
7. Hindari melakukan tindakan yang mendadak seperti mengerem, berbelok, berhenti agar tidak tertabrak oleh pengendara di belakang atau pengendara lainnya.
Baca Juga: Sesuaikan Pilihan Helm dengan Gaya dan Kebutuhanmu, Yuk Kenali Jenis-jenisnya
8. Lakukan akselerasi atau pengereman secara halus terutama bagi yang membonceng anggota keluarga atau membawa barang bawaan.
9. Jaga konsentrasi, kondisi fisik, kontrol emosi dan selalu patuhi peraturan lalu lintas ketika di jalan.
10. Jaga selalu protokol kesehatan baik saat sedang berkendara ataupun saat bersilaturahmi di tempat saudara atau teman.
Nah, itu tadi tips berkendara aman dan nyaman saat lebaran, semoga kalian bisa terapkan dan membuat suasana lebaran jadi lebih menyenangkan.