All New Honda Brio Satya Sabet Gelar LCGC 5-Seater Terbaik di OTOMOTIF Award 2021, Yuk Intip Harga Bekasnya Berapa?

Gayuh Satriyo Wibowo - Rabu, 28 April 2021 | 09:10 WIB

Honda Brio Satya (Gayuh Satriyo Wibowo - )

Kini desain buritannya diubah jadi lebih mengalir dengan menanggalkan pintu full kacanya itu.

Terasa tak sekaku model sebelumnya.

All New Brio Satya juga terlihat lebih modern dengan wajah yang mengadopsi Honda Mobilio.

Selain itu, Brio Satya terbaru juga memanjang.

Baca Juga: Honda Brio Satya Gaya Street Racing, Fokus Pada Performa dan Kaki-Kaki

Rianto Prasetyo
Honda Brio Satya E CVT teranyar
Wheelbasenya naik 60 mm dibanding sebelumnya dengan angka 2.405 mm.

Dimensi Honda Brio Satya memiliki panjang 3.815 mm, lebar 1.680 mm, dan tinggi 1.480 mm.

Kalau urusan dapur pacu sih, mesin yang diigunakannya sama dengan varian RS yang tak termasuk golongan LCGC.

Di balik kapnya, ada mesin L12B 1.199 cc empat silinder i-VTEC.

Tenaganya mencapai 90 dk dengan padanan torsi 110 Nm di 4.800 rpm.

Baca Juga: Honda Brio Satya Jadi Sangar, Perkuat Kaki-Kaki, Mesin Beringas 106 DK