Teknologi i-SMART, Fitur Canggih Yang Akan Diboyong MG Indonesia

Aries Aditya Putra - Sabtu, 17 April 2021 | 07:00 WIB

MG Indonesia memperkenalkan fitur i-SMART (Aries Aditya Putra - )

Aries Aditya Putra
Fitur Smart Drive yang ada di i-SMART


Terakhir ada fitur Smart Drive yang merupakan gabungan fitur Advance Driver Assistance System (ADAS) atau MG Pilot.

Fitur-fitur MG Pilot terdiri dari Active Emergency Braking, Lane Keep Assist dengan Lane Departure Warning System, Adaptive Cruise Control, Traffic Jam Assist, Blind Spot Detection, Intelligent High Beam Assist, Intelligent Speed Limit Assist, serta Rear Cross Traffic Alert.

Sekilas, fitur-fitur tersebut cara kerjanya mirip dengan kepunyaan Wuling Almaz RS.

Sebetulnya wajar jika berbagi teknologi karena kini MG juga bagian dari SAIC Motor, perusahaan raksasa otomotif asal China.

Sayangnya fitur tersebut baru diperkenalkan saja. Rencananya akan segera hadir bersama mobil yang sudah dilengkapi fitur i-SMART tahun ini juga.

Kalau merujuk pada mobil yang ada di Thailand, bisa jadi MG ZS EV yang nantinya akan dilengkapi fitur i-SMART.