Untuk area kokpit, ada segitiga custom dari Vinco Racing yang disematkan panel speedometer Motogadget dan headlamp LED.
Tak lupa dipasang juga setang klip-on dengan master rem Brembo dan kopling Harris Performance serta saklar-saklar Motogadget.
Untuk sektor kaki-kaki, masih banyak yang memakai bawaan Speed Triple, hanya ada internal baru untuk garpu depan, dan shock Nitron untuk suspensi belakang.
Selain itu dipasang juga sepatbor depan karbon, chain guard LSL, serta rear set Rizoma.
Baca Juga: Royal Enfield Continental GT 650 Cafe Racer, Tampang Dibuat Mirip Triumph
Untuk sektor mesin hanya diberikan exhaust system titanium full system dari Zard.
Lalu sebagai finishing, Brice memberika sentuhan Cerakote black pada beberapa bagian cafe racer ini.
Alhasil, Triumph Speed Triple 1050 ini sekarang menjelma menjadi cafe race yang begitu menawan.