Pada akhirnya, dua pembalap tim Repsol Honda itu justru gagal untuk finish di posisi 10 besar.
Kendati demikian, Puig tidak ingin terlalu mempermasalahkan hasil buruk di MotoGP Doha 2021.
Ia justru melihat ada poin positif yang bisa diambil dari penampilan kedua pembalapnya.
"Dia sudah tampil di dua seri dan bisa finish dengan selisih 6 detik dari Fabio Quartararo dan hanya selisih 4 detik dari posisi top 5. Memang belum hasil terbaik yang bisa kami persembahkan. Tapi dengan ini kami bisa memperbaiki beberapa sektor untuk membuat performa pembalap kami semakin mantap," pungkasnya.