"Pelek ganti pakai Takasagho pastinya depan ring 21 belakang ring 18 terus gue balut sama ban Dunlop DGX-01 depan-belakang," terus cowok bertubuh bongsor ini.
Untuk pengereman, Alam mengandalkan kaliper rem bawaan motor namun mengganti disc brake dengan ukuran berbeda.
"Kaliper gue sengaja biar tetap aslinya aja tapi cakram gue ganti pakai ukuran lebih besar yaitu 320mm," ucap Alam.
Baca Juga: Setup Kaki-kaki Kawasaki KLX Ini Garang Banget, Templok Sokbreker USD dan Part Moge
Kaki-kaki belakang pun enggak mau kalah keren nih bro dengan terlihat bentuk dan jenis swing arm berbeda dari bawaan motor.
Usut punya usut Alam mengganti swing arm bawaan motor dengan swing arm racing aftermarket.
"Swing arm belakang ganti dong pakai HuTech pertama karena ukuran lebih besar terus bentuknya lebih padat pastinya bikin stabil waktu nyemplung libas trek ekstrem," tutupnya.