Hasilnya, Vettel hanya sanggup menempati P18 di depan duo rookie tim Haas.
Baca Juga: Hasil FP3 F1 Bahrain 2021: Max Verstappen Masih Terlalu Kuat Bagi Mercedes
"Ada masalah di sektor terakhir, saat warming up, aku harus melewati flag lebih dari 1 detik dan aku mendapat 2 yellow flag. Tak banyak yang bisa kulakukan," kata Vettel usai kualifikasi.
"Aku memang kurang puas di practice, tapi feelingku bagus di kualifikasi, tapi aku tak bisa mencetak hot lap," jelasnya.
Tim Prinsipal Aston Martin, Otmar Szafnauer, membenarkan kerugian karena adanya 2 yellow flag tersebut.
"Tapi musim masih panjang, kami punya kesempatan banyak," kata Szafnauer.
"Kami akan balapan besok, dia akan baik saja, dia masih santai soal balapan besok," jelasnya.