Yamaha tampil cukup bagus di mana Fabio Quartararo, Maverick Vinales, dan Franco Morbidelli mampu konsisten di papan atas.
Hanya Valentino Rossi yang masih berkutat di papan tengah.
Sementara itu, permasalahan serius dialami oleh juara MotoGP 2020, Joan Mir.
Changes on the way at @suzukimotogp! ????@JoanMirOfficial looks stranded outside the top ten! ????#QatarGP ???????? pic.twitter.com/1mCm4dtkpr
— MotoGP™???? (@MotoGP) March 27, 2021
Joan Mir masih saja kesulitan untuk menembus 10 besar guna masuk otomatis ke Q2.
Pada menit-menit terakhir sesi, beberapa pembalap mencoba menyodok untuk bisa merangsek ke depan.
Sementara yang sudah aman tidak terlalu ngotot untuk mencetak hot lap.
Aleix Espargaro yang sudah aman berkat catatannya kemarin masih ngotot dan bertengger di posisi kedua FP3.
Luca Marini juga mencoba ngotot di menit terakhir.
Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Qatar 2021: Jack Miller Pimpin Dominasi Ducati, Valentino Rossi Masih Konsisten
Sayangnya meski meraih posisi ketiga, waktu Marini tidak cukup membuatnya masuk 10 besar waktu kombinasi FP1 sampai FP3.
Valentino Rossi sendiri hanya menempati P16 di sesi ini.
Namun dengan catatan waktunya kemarin, Rossi sudah aman untuk otomatis masuk ke Q2.
Berikut hasil FP3 dan hasil waktu kombinasi FP1-FP3 MotoGP Qatar 2021: