Sejumlah ventilasi diletakkan pada bagian atas dan dagu agar membuat penggunanya tetap nyaman, meski berkendara di bawah terik matahari.
Lalu bagian interior helm Shoei Glamster sudah menggunakan kain fabric yang bisa dilepas dengan mudah.
Dengan begitu pemilik helm ini bisa mencuci bagian dalam tanpa mengalami kesulitan.
Terakhir, Shoei Glamster sudah dilengkapi dengan Emergency Quick Release System yang memudahkan pelepasan helm saat pengendara mengalami kecelakaan di jalan.
Berdasarkan situs Urbanrider.co.uk, Shoei Glamster saat ini dijual dengan harga 359 hingga 449 Poundsterling atau sekitar Rp 7,2 juta sampai Rp 8,9 juta (kurs 1 Poundsterling = Rp 19.928, 21 Maret 2021).