GridOto.com - KTM RC390 memang cukup jarang terlihat, tapi siapa sangka kalau motor ini bisa menarik banget kalau dimodif.
Salah satunya adalah KTM RC390 milik William Rasen yang tampil berikut sporty dan eye-catching berikut ini.
Will, panggilan akrabnya, mengaku kalau RC390 miliknya ini sudah mengalami tiga kali ubahan atau ganti konsep.
"Konsepnya racing dengan tetap mempertahankan sisi fashion. Konsep racing bisa dilihat jelas pada bentuk muka yang sudah memakai bodi buta alias no head lamp," ujar Will.
Baca Juga: KTM 990 SMT Jadi Supermoto Sangar, Bodi Full Karbon, Mesin Diupgrade
"Sedangkan fashion bisa dilihat dari pemilihan warna dan aksesori yang disematkan," imbuhnya.
Untuk ubahan yang paling mencolok tentu saja kedua rodanya yang kini memakai pelek forged dari OZ Racing yang kemudian diberi warna purple chrome.
“Pelek ini aslinya untuk New Ninja 250. Tadinya warna merah, sempat dichrome, dan sekarang purple chrome,” sebut Will yang menyerahkan pemasangannya ke Tunas Motor Cirebon.
Lalu pengereman depannya juga diupgrade menjadi double disc dengan kaliper Brembo GP4RS dan cakram floating berdiameter besar.
Baca Juga: KTM 790 Duke Standar Balap Flat Track, Malah Dipakai Buat Drifting