Harga Resmi Daihatsu Terios Turun Sampai Belasan Juta Setelah Kena Insentif PPnBM, Ada Tambahan Diskon Dealer?

Muslimin Trisyuliono - Senin, 1 Maret 2021 | 15:30 WIB

All New Terios (Muslimin Trisyuliono - )

Berdasarkan harga resmi dari delaer tersebut, Daihatsu Terios tipe terendah yakni X (M/T)  kini dibanderol Rp 200 juta (OTR DKI Jakarta), turun 14,45 juta jika dibandingkan sebelum mendapat insentif PPnBM 0 persen.

Sebelumnya, harga Daihatsu Terios X (M/T) adalah Rp 214,45 juta (OTR DKI Jakarta).

Sedangkan, harga Daihatsu Terios tipe tertinggi yakni R AT Deluxe dibanderol Rp 249,9 juta (OTR DKI Jakarta) atau turun Rp 17,25 juta.

Dari harga sebelum diberlakukan insentif PPnBM adalah 267,15 juta (OTR DKI Jakarta).

Nah, buat kalian yang penasaran, berikut daftar harga lengkap Daihatsu Terios setelah terkena insentif PPnBM 0 persen pada bulan Maret 2021.

Tipe Harga lama Harga Baru Total penurunan
X MT Rp 214.450.000 Rp 200.000.000 Rp 14.450.000
X MT Deluxe Rp 224.450.000 Rp 210.000.000 Rp 14.450.000
X AT Deluxe Rp 234.450.000 Rp 219.200.000 Rp 15.250.000
R MT Rp 247.150.000 Rp 230.700.000 Rp 16.450.000
R MT Deluxe Rp 257.150.000 Rp 240.700.000 Rp 16.450.000
R AT Rp 257.150.000 Rp 239.900.000 Rp 17.250.000
R AT Deluxe Rp 267.150.000 Rp 249.900.000 Rp 17.250.000