Diduga Hasil Curanmor, Pemilik Gudang Penyimpanan Motor Gaib Solo Ungkap Fakta Ini

Gayuh Satriyo Wibowo - Sabtu, 27 Februari 2021 | 09:29 WIB

Deretan motor gaib karena sulit ditemukan di pasaran disita oleh Polresta Surakarta (Gayuh Satriyo Wibowo - )

"Tapi sudah hampir satu tahun sampai sekarang, tidak apa-apa toh rumah itu tidak saya gunakan," tambahnya.

Dari pemilik gudang ini juga diketahui kalau G memang menjalankan sebuah bisnis, termasuk jual beli motor.

"Dari zaman dia SMA sudah sering ngecat motor, sampai saat ini jualan motor," kata dia.

Ia biasa memajang dagangannya di Jl. Honggsowongso, kawasan Laweyan.

Si pemilik gudang bahkan mengaku salut akan kegigihan G dalam merintis usahanya itu.

Apalagi menurut warga sekitar, G juga dikenal baik dan supel terhadap tetangga.

Si pemilik gudang sendiri mengaku kaget mendengar adanya penggerebekan gudang penyimpanan motor tersebut.