“Saya berbicara dengan tim tim untuk belajar secepat mungkin dan mencoba untuk bersiap pada balapan pertama," sebutnya.
Ia tahu Honda mengharapkan dirinya memenangkan gelar dan menang, ini bukan situasi terbaik baginya untuk pramusim.
Baca Juga: Usai Launching Motor Baru, Marc Marquez Malah Pastikan Absen Pada Tes Pramusim Qatar
“Tekanannya tinggi karena kami telah melihat Marc berjuang dan memenangkan gelar. Honda mengharapkannya dan saya akan mencobanya," bilangnya.
Tanpa adanya Marc Marquez selama tes pramusim, ia juga merasa memiliki lebih banyak tanggung jawab.
"Yang pasti tekanan akan lebih tinggi. Ini adalah tim pemenang dan semua orang mengharapkan Anda memenangkan balapan,” sebutnya.
Namun ia sadar, untuk mencapainya akan ada kegagalan.