CNAF Kembangkan Bisnis Berkelanjutan Menghadapi Era New Normal, Salah Satunya Melalui Digitalisasi

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Jumat, 19 Februari 2021 | 17:46 WIB

Kantor pusat CNAF (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

Baca Juga: CNAF Catatkan Pembiayaan Kendaraan Sebesar Rp 950 Miliar Pada Kuartal Pertama 2020, Naik 52,5 Persen!

Didukung teknologi terbaru, platform Digital Signature hadir untuk memudahkan calon nasabah memberikan persetujuan dokumen perjanjian pembiayaan melalul gadget.

Sehingga, nasabah tetap dapat melakukan komunikasi perjanjian tanpa harus melakukan tatap muka langsung, supaya keamanan dan kesehatan calon nasabah tetap tejaga.

Vedhit/GridOto.com
Peresmian kantor pusat CNAF yang baru di Jalan Bintaro Utama 9, Tangerang Selatan


Selaras dengan semangat yang sama, Digital CS hadir untuk memberikan kemudahan dalam berkomunikasi dengan customer service officer CNAF.

Dalam mempererat hubungan CNAF dengan nasabah, Sahabat CNAF juga dihadirkan sebagai fitur baru CNAF Mobile berupa program MGM atau member get member.

Baca Juga: Mau Kredit Mobil? Hanya Butuh Satu Menit Lewat Aplikasi dari CIMB Niaga

"Inovasi ini mencerminkan kemampuan kami dalam mengubah tantangan menjadi peluang dalam melakukan pelayanan secara digital serta tetap kreatif melakukan komunikasi dengan para nasabah melalui teknologi," tutur Ristiawan.

"Hal ini sekaligus wujud komitmen kami sebagai perusahaan pembiayaan yang mengutamakan customer experience," tandasnya.