Rutin membersihkan ventilasi dan filter udara sistem pendingin membantu baterai hybrid untuk tetap pada suhu optimal.
Selain itu, sobat juga harus menjaga charge baterai tidak mencapai 0% dan tidak terlalu sering pada 100%, misalnya antara 20% hingga 90%.
Baca Juga: Makan Minum di Mobil Hybrid Harus Hati-hati, Ini Dia Alasannya
Tapi karena tidak semua hybrid memiliki colokan plug-in, sobat harus mengandalkan sistem regeneratif mobil dengan melakukan coasting.
Jangan lupa untuk menekan pedal gas hati-hati juga sob supaya isi baterai hybrid mobil tetap digunakan secara efisien.