Urusan bodywork, subframe dirombak lalu di atasnya dipasang buntut custom dan jok single seat.
Sementara untuk tangkinya masih mengandalkan bawaan asli dari BMW K100 1986 tersebut.
Baca Juga: BMW K100 Cafe Racer, Tampang Sangar, Bertransmisi Otomatis CVT
Untuk area kokpit dipasang setang clip-on yang menempel pada garpu depan uspide down-nya.
Pindah ke area mesin, tampak adanya exhaust system kustom yang akan membuat suaranya menjadi garang.
Terakhir sebagai finishing, kelir biru yang sama dengan Nelson Piquet yang menjadi juara dunia Formula 1 sebanyak tiga kali.
Hasilnya, BMW K100 ini menjadi cafe racer yang tampil menawan dengan nuansa F1 yang kental.