Untuk urusan ini, ia minta bantuan bengkel per langganannya yang cukup piawai meracik suspensi mobil.
Baca Juga: Honda BR-V Pandem Dimodif Total, Jadi Kandas Siap Buat Harian
Semua per bawaan BR-V Prestige ditanggalkan, lalu diganti pakai Audi A4 di depan dan belakang milik Nissan Serena.
"Untuk sokbrekernya pakai punya Honda Jazz i-Dsi, agar ground clearance gak terlalu ceper. Jadi, masih nyaman," terangnya.
Interiornya pun ikut kena sentuhan modifikasi mulai dari retrim jok pakai bahan berkelas dan dilanjut upgrade audio.
Mulai dari pasang speaker 2way dan sound processor untuk dapat kualitas suara yang lebih bening dan tajam.
Berikut aplikasi power monoblock buat ‘ngangkat’ subwoofer yang juga turut diaplikasi.