Davide Brivio Tinggalkan Suzuki, Valentino Rossi Terancam Kehilangan Orang Kepercayaannya

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 8 Januari 2021 | 19:55 WIB

Pablo Nieto masuk bursa bos tim Suzuki Ecstar MotoGP (Rezki Alif Pambudi - )

Baca Juga: Resmi Tinggalkan Suzuki MotoGP, Begini Kisah Davide Brivio Bisa 'Culik' Valentino Rossi dari Honda ke Yamaha

MotoGP.com
Marco Bezzecchi, Pablo Nieto, Luca Marini

Anak dari legenda Angel Nieto ini memang masih muda, tapi sepak terjangnya cukup bagus di Sky Racing Team VR46.

Nieto berhasil membawa Team VR46 sukses di Moto2.

Sebelum direkrut Valentino Rossi, Pablo Nieto yang jadi bos tim Calvo berhasil membawa Maverick Vinales jadi juara Moto3 pada 2013 lalu.

Pria asal Spanyol ini juga sudah mengonfirmasi soal masuknya dirinya sebagai kandidat dan juga mengungkap ketertarikannya untuk bergabung dengan Suzuki.

Baca Juga: Reli Dakar 2021 Sudah Memakan Korban, Sudah Ada Pembalap Crash Sampai Kondisinya Koma

"Apa aku tertarik? Jelaslah, jelas! Tapi bagaimanapun ini masalah rumit," kata Pablo Nieto seperti dilansir GridOto.com dari Mundo Deportivo.

Tapi di sisi lain, jika Pablo Nieto jadi bos tim Suzuki, Rossi bisa lebih mudah dong membawa Team VR46 jadi tim satelit Suzuki?

Mari kita lihat saja kelanjutannya.