Ganteng Maksimal Suzuki Karimun Wagon R Tempel Body Kit Jepang

Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 22 Desember 2020 | 15:30 WIB

Modifikasi Suzuki Karimun Wagon R hasil garapan M'z Speed (Luthfi Abdul Aziz - )

Bergeser ke bagian samping tidak ada ubahan yang berarti, hanya pemasangan satu set pelek baru.

Karimun Wagon R ini menggunakan pelek J Spider Trap model palang 5 berukuran 17 inci dengan lebar 5,5 inci.

Mzspeed
Suzuki Karimun Wagon R dipasang pelek J Spider Trap ukuran 17x5,5 inci

Kemudian di bagian belakang juga tidak luput dari ubahan dengan pemasangan bumper belakang baru.

Baca Juga: Suzuki Karimun Wagon R Tampil Keren Pasang Body Kit Custom Plus Airsus

Mzspeed
Tampilan belakang modifikasi Suzuki Karimun Wagon R

Sementara pada bagian atapnya dijejali dengan spoiler simpel sehingga terkesan lebih sporty.

M'z Speed juga mengganti suspensi Suzuki Wagon R ini dengan lansiran Tein S TECH Downsas.