"Seperti jari-jari TDR ini ada ukuran jari-jari yang lebih besar dari bawaan motor, sehingga lebih kuat, cocok buat yang suka bawa beban berat," tambahnya saat ditemui di Jalan Aria Putera No.87, Serua Indah, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten.
Teromol dan Pelek
Teromol dan pelek juga harus diperhatikan saat kalian ingin menggunakan pelek jari-jari.
Termasuk jika kalian ingin memakai teromol dan pelek dari motor lain.
"Cuma yang harus diperhatikan adalah dari bahan teromolnya, harus yang kuat," jelas Aris.
Baca Juga: Catat, Kebiasaan Riding Seperti Ini Bikin Laher Gir Belakang Mudah Rusak
Menurut Aris, bagian teromol adalah salah satu bagian di pelek jari-jari yang menopang beban lebih berat.
"Pakai teromol motor lain, bekas tidak apa-apa asalkan original, atau bisa juga pakai aftermarket yang sudah terpercaya kualitasnya," jelas Aris.
"Soalnya kalau pakai teromol kw-kw gitu suka patah pada bagian dudukan rujinya," tuturnya.
Makanya, agar tidak muncul masalah setelah pasang pelek jari-jari, lebih baik pilih komponen yang memiliki kualitas baik saat pemasangan agar pelek bisa lebih awet.