Untuk spesifikasi mini bike ini dibekali dengan mesin yang sama dengan Z50 Series alias Honda Monkey lawas lainnya.
Menggendong mesin 4-tak berkubikasi 49 cc bertenaga 4,5 dk, meski kecil tapi sudah cukup kok untuk menggerakkan motor mungil ini.
Mengutip dari halaman mecum.com, Honda Monkey Z50R Christmas Special yang dilelang ini merupakan salah satu unit yang langka karena cuma diproduksi selama setahun.
Selain itu, kondisinya masih sangat terawat meskipun belum pernah melakukan restorasi serta sebagian besar part-nya masih menggunakan versi orisinal.
Makanya mini bike ini laku dengan harga yang cukup tinggi, yakni sebesar 4.400 Dollar AS atau setara Rp 62 jutaan (1 Dollar AS = Rp 14.134,18 per 7 Desember 2020).
Wah jadi penasaran nih, kalau di Indonesia ada yang punya Honda Monkey Z50R Chistmas Special ini enggak ya?