Bahkan di balik kap mesinnya terdapat miniatur jantung pacu 4-silinder segaris DOHC yang terbuat dari bahan logam.
Tak hanya jantung pacunya, namun suspensi depan dan belakangnya juga dibuat secara realistis.
Begitu juga pada bagian interiornya yang memiliki efek tiga dimensi serta terdapat sabuk pengaman berwarna hitam dikombinasi kuning.
Untuk harganya, Tamiya Lotus Europa Special pada web Tamiya.com dibanderol 3.850 Yen atau setara Rp 518 ribuan (kurs 1 yen = Rp 134,70 pada 30 November 2020).
Baca Juga: Bosan Ngebut di Aspal, Lotus Elise Ini Malah Dibikin Jadi Kendaraan Amfibi Buat Nyelam
Artinya harga miniatur Lotus Europa Special di Jepang gak sampai Rp 1 jutaan sob.
Namun itu harga untuk pasar Jepang ya, sementara untuk pasar Indonesia belum ada bocoran harganya karena miniatur Lotus Europa Special baru dirilis pekan ini.
Mungkin harganya sedikit lebih mahal karena ada biaya tambahan untuk mendatangkan miniatur ini ke Indonesia.