Hampir-Davidson Terbaru Honda Gunakan Mesin CRF1100L, Apakah CMX1100 Rebel 2021?

Dia Saputra - Rabu, 25 November 2020 | 10:31 WIB

Honda CMX1100 REBEL (Dia Saputra - )

Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 82 dk di 7.000 rpm dan torsi 98 Nm di 4.750 rpm.

Sama seperti CRF1100L, CMX1100 juga hadir dalam dua pilihan transmisi yang terdiri dari manual dan otomatis DTC 6-percepatan.

Untuk sistem pencahayaan, Rebel 2021 dibekali lampu full LED serta memiliki panel indikator LCD berbentuk bundar.

Beralih ke bagian kaki-kaki, Honda membekalinya dengan suspensi depan teleskopik dan dual suspensi di belakang.

Baca Juga: Honda Rebel 250 Jadi Chopper, Pakai Rangka Rigid Finishingnya Asyik

Sedangkang peleknya menggunakan model racing, di depan ring 18 dan belakang ring 16 dilengkapi rem cakram yang didukung teknologi ABS.

Pilihan warnanya terdiri dari merah metalik dan hitam metalik.

young-machine.com
desain bagian depan dan belakang Honda CMX1100 Rebel 2021

Untuk harganya, Honda CMX1100 Rebel manual dibanderol 9.299 dolar Amerika Serikat atau setara Rp 131 jutaan (kurs 1 dolar AS = Rp  14.115 pada 25 November 2020).

Sedangkan untuk CMX1100 Rebel versi DTC dibanderol sekitar Rp 141 juta.

Sayangny,a hingga Hampir-Davidson Honda CMX1100 Rebel baru diluncurkan untuk Eropa sob, belum ada kabar apakah akan masuk Indonesia atau tidak.