Baca Juga: Harga Bekas Suzuki Carry Minibus Dijual Rp 19 Jutaan, Berikut Tipenya
Kendaraan niaga ringan yang diluncurkan oleh PT SGMW Motor Indonesia (Wuling Motors) sejak 2018 ini memiliki dimensi panjang 4.493 mm, lebar 1.69 mm, tinggi 1.715 mm.
Wuling Formo dibekali mesin 1.206 cc DOHC I-VVT 4 silinder sejajar yang mampu menghasilkan tenaga 76,44 dk pada 5.600 rpm dan torsi 110 Nm pada 3.600 sampai 4.000 rpm.
Masih dari pabrikan China lainnya, DFSK Gelora juga mengisi segmen blind van di Indonesia sejak awal November 2020.
Kendaraan niaga yang dirilis oleh PT Sokonindo Automobile ini memiliki dimensi panjang 4.500 mm, lebar 1.680 mm, tinggi 2.000 mm.
Baca Juga: Suzuki Luncurkan New Carry Minibus dan New Carry Blind Van, Harga Mulai Rp 200 Jutaan!
DFSK Gelora didukung mesin DK 1.500 CC DVVT yang sanggup menyemburkan tenaga hingga 109 dk pada 6.000 rpm dan torsi 140 Nm pada 3.200 - 4.000 rpm.
Soal harga, DFSK Gelora blind van saat ini memiliki banderol Rp 169 juta OTR DKI Jakarta.
Terakhir ada Daihatsu Gran Max Blind Van dengan dimensi panjang 4.045 mm, lebar 1.665 mm, tinggi 1.900 mm.
Kendaraan niaga ringan andalan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) ini dibekali mesin 1.298 cc 4 silinder sejajar, K3-DE, DOHC.
Baca Juga: Daftar Harga Mobil Pick Up Bekas Mulai Rp 45 Juta Dapat Carry Pick-Up 2007
Dengan mesin tersebut, tenaga yang dihasilkan mencapai 86,79 dk pada 6.000 rpm dan torsi 114,74 Nm pada 4.400 rpm.
Untuk Harganya, saat ini Daihatsu Gran Max Blind Van dibanderol Rp 155,025 juta OTR DKI Jakarta.